Patroli Keselamatan merupakan tindak lanjut dari kegiatan Refreshment Training Pegawai Sertifikasi K3 yang dilakukan dengan cara memantau, mengawasi dan mengontrol situasi yang berpotensi membahayakan, memantau pemenuhan standar K3, mencari perilaku dan atau keadaan yang tidak sesuai dengan standar demi mencegah kecelakaan atau kerugian, meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan, serta menyediakan bantuan kepada orang yang membutuhkan. Patroli Keselamatan ( Safety Patrol ) Triwulan III dilaksanakan pada hari Selasa dan Jum’at selama bulan Juli – Agustus 2024. Patroli Keselamatan ( Safety Patrol ) Triwulan IV dilaksanakan pada hari Selasa selama bulan Oktober – Desember 2024.

Uraian kegiatan yang dilaksanakan saat patroli keselamatan meliputi identifikasi potensi bahaya jalan berlubang/ada pasir/ada lumpur, identifikasi potensi bahaya dahan/ranting pohon di tepi jalan yang berpotensi patah, identifikasi potensi bahaya titik – titik rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas, identifikasi kebutuhan rambu keselamatan, identifikasi potensi pelanggaran pengelolaan sampah di luar Gedung, identifikasi potensi lubang saluran air ke parit tertutup oleh sampah / lumpur serta memberikan Edukasi kepada pihak yang melawan arus lalu lintas dan parkir di tempat yang berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas.

 

WhatsApp